Layanan Nikah Institute

Saatnya mengupgrade pemahaman bersama pasangan, mengurai emosi yang perlu diekspresikan, dan menyatukan kembali tujuan pernikahan.

Kelas

Kelas IntensifLihat
Rekaman KelasLihat
Kelas EksklusifLihat

Konsultasi & Coaching

Konseling PrivatLihat
Konseling PranikahLihat
Konseling CoupleLihat

Pertanyaan yang
Sering Ditanyakan

Apa sih Nikah Institute itu?

Nikah Institute adalah layanan pranikah dan pernikahan yang terintegrasi. Disini kamu bisa upgrade keilmuan dengan mengikuti berbagai kelas yang tersedia bersama para ahlinya. Disini juga kamu bisa percayakan curhat dan konsultasi dengan profesional. Tak hanya itu, jika kamu butuh pendampingan di masalah tertentu, kamu bisa menguti program coaching seperti : coaching persiapan pernikahan dengan calon pasanganmu, coaching suami-istri, coaching masalah hukum, waris dan sebagainya sesuai yang kamu butuhkan.

Apa saja layanan yang tersedia di Nikah Institute?

Layanan Nikah Institute antara lain : kelas, curhat atau konsultasi, dan coaching.

Apakah Ini Berlangganan ?

Tidak, Kamu cukup membeli produk atau layanan yang dibutuhkan.

Apakah perbedaan Live Class, Online Course dan Deeptalk Class?

Live class adalah kelas online atau webinar yang diberikan langsung oleh pemateri. Dalam kelas ini, peserta bisa melakukan tanya-jawab langsung dengan pemateri selama kelas. Platform live class biasanya melalui gmeet, zoom dan atau whatsaap grup (tergantung pada jenis kelas).

Online course adalah rekaman materi pranikah dan pernikahan yang bisa diakses kapanpun dan dimanapun selama beberapa bulan. Rekaman materi bisa berupa video pembelajaran atau audio materi yang dilengkapi dengan panduan materi berupa ppt atau pdf.

Deeptalk Class adalah kelas yang membahas satu topik secara mendalam dalam 2-3x pertemuan secara intensif. Deeptalk Class juga bisa berupa kelas kecil (small group) yang membahas satu topik spesifik dan intensif.

Apa perbedaan curhat dan coaching?

Curhat/konsultasi dan coaching sebenarnya sama, yaitu layanan privat tatap muka online untuk kamu yang ingin berbagi pikiran, perasaan, dan mencari pendapat atas permasalahan yang dihadapi, kepada para ahli dan profesional. Perbedaannya hanya pada jumlah pertemuan. Jumlah pertemuan curhat atau konsultasi yaitu 1 kali selama 60 menit. Sedangkan coaching terdiri atas beberapa kali pertemuan yang dipergunakan sebagai pendampingan dan tindak lanjut/follow up.

Apakah bisa refund/ganti kelas ketika sudah membeli ?

Mohon maaf, untuk hal tersebut tidak diperkenankan ya. Jadi, pastikan sebelum membeli kelas, benar-benar difikirkan matang-matang dan dipastikan bahwa kelas yang diambil sesuai kebutuhan masing-masing.

Apakah setelah mengikuti kelas bisa tanya-jawab ?

Jika kamu mengambil live class, tanya-jawab dengan pemateri dilakukan selama kelas berlangsung. Jika kamu mengambil online course, kamu tidak bisa bertanya kepada pemateri karna online course adalah rekaman materi.

Tapi jangan khawatir, kamu masih bisa berdiskusi dengan para alumni atau member lainnya maupun berdiskusi dengan tim Nikah Institute di grup komunitas. Jika kamu mengambil deeptalk class, kamu bisa sepuasnya tanya-jawab di grup kelas sampai batas waktu yang sudah ditetapkan.

Tidak ada yang kebetulan, termasuk pertemuanmu dengan Nikah Institute.

Aku tahu kamu adalah orang terpilih, kamu berharga, kamu powerfull untuk menentukan kebahagiaanmu, dan mampu membangun hubungan yang indah bersama pasanganmu. Izinkan Nikah Institute membersamai langkahmu....